Pernahkah kamu merasakan, bahwa kamu mencintai seseorang, meski kamu tahu ia tak sendiri lagi, dan meski kamu tahu cintamu mungkin tak berbalas, tapi kamu tetap mencintainya, Pernahkah kamu merasakan, bahwa kamu sanggup melakukan apa saja demi seseorang yang kamu cintai, meski kamu tahu ia takkan pernah peduli ataupun ia peduli dan mengerti, tapi ia tetap pergi.

Pernahkah kamu merasakan hebatnya cinta, tersenyum kala terluka, menangis kala bahagia, bersedih kala bersama, tertawa kala berpisah,

Aku pernah,......... Aku pernah tersenyum meski kuterluka karena kuyakin Tuhan tak menjadikannya untukku, Aku pernah menangis kala bahagia, karena kutakut kebahagiaan cinta ini akan sirna begitu saja, Aku pernah bersedih kala bersamanya, karena kutakut aku kan kehilangan dia suatu saat nanti, dan...... Aku juga pernah tertawa saat berpisah dengannya, karena sekali lagi, cinta tak harus memiliki, dan Tuhan pasti telah menyiapkan cinta yang lain untukku.

Aku tetap bisa mencintainya, meski ia tak dapat kurengkuh dalam pelukanku, karena memang cinta ada dalam jiwa, dan bukan ada dalam raga.

Semua orang pasti pernah merasakan cinta.. baik dari orang tua... sahabat.. kekasih dan akhirnya pasangan hidupnya.

Buat temenku yg sedang jatuh cinta.. selamat yah.. karena cinta itu sangat indah. Semoga kalian selalu berbahagia.

Buat temanku yg sedang terluka karena cinta... Hidup itu bagaikan roda yang terus berputar, satu saat akan berada di bawah dan hidup terasa begitu sulit, tetapi keadaan itu tidak untuk selamanya, bersabarlah dan berdoalah karena cinta yang lain akan datang dan menghampirimu.

Buat temanku yang tidak percaya akan cinta... buka hati mu jangan menutup mata akan keindahan yang ada di dunia maka cinta membuat hidupmu menjadi bahagia.

Buat temanku yang mendambakan cinta.. bersabarlah.. karena cinta yang indah tidak terjadi dalam sekejab.. Tuhan sedang mempersiapkan segala yang terbaik bagimu.

Buat temanku yang mempermainkan cinta.... Sesuatu yang begitu murni dan tulus bukanlah untuk dipermainkan. Cinta bukan suatu kehampaan. Semoga kalian berhenti mempermainkan cinta dan mulai merasakan kebahagiaan yang seutuhnya.

Dan karena cinta juga yang membuat aku ada dan berbagi diantara kalian.
Bila telapak tanganmu berkeringat,
Hatimu dag dig dug,
Suaramu bagai tersangkut di
tenggorokan, Itu bukan cinta, tetapi SUKA.

Bila tanganmu tidak dapat berhenti
memegang dan menyentuhnya,
Itu bukan cinta tetapi BIRAHI.

Bila kamu menginginkannya karena tahu
Ia akan selalu berada di sampingmu,
Itu bukan cinta tetapi KESEPIAN.

Bila kamu menerima pernyataan cintanya
Karena kamu tak mau menyakiti hatinya,
Itu bukan cinta tetapi KASIHAN.

Bila kamu bersedia memberikan semua
Yang kamu sukai demi dia,
Itu bukan cinta tetapi KEMURAHAN HATI.

Bila kamu bangga dan selalu ingin
memamerkannya Kepada semua orang,
Itu bukan cinta tetapi KEMUJURAN.

Bila kamu mengatakan padanya bahwa ia
adalah Satu-satunya hal yang kamu pikirkan,
Itu bukan cinta tetapi GOMBAL.

Kamu MENCINTAINYA,
Ketika kamu MENERIMA KESALAHAN DIA,
Karena itu adalah bagian dari
kepribadiannya.

Ketika kamu RELA MEMBERIKAN HATIMU,
KEHIDUPANMU, BAHKAN KEMATIANMU.

Ketika HATIMU TERCABIK BILA IA SEDIH,
dan BERBUNGA BILA IA BAHAGIA.

Ketika kamu MENANGIS UNTUK KEPEDIHANNYA
Biarpun ia cukup tegar menghadapinya.

Ketika kamu tertarik kepada orang lain
Tetapi kamu masih SETIA bersamanya.

CINTA adalah PENGORBANAN
MENCINTAI berarti MEMBERI DIRI
CINTA adalah KEMATIAN ATAS EGOISME dan
EGOSENTRISME.

Kadang itu menyakitkan, tetapi itulah
harga yang harus dibayar...
Untuk sebuah CINTA...
Semua diatas adalah kata perumpamaan,
tapi
Awal dari cinta adalah membiarkan
orang yang kita cintai menjadi
dirinya sendiri, dan tidak merubahnya
menjadi gambaran yang kita inginkan.
Jika tidak, kita hanya mencintai
pantulan diri sendiri yang kita temukan
di dalam dia.

Blog untuk Berbagi

Seringkali kita mempunyai sebuah cerita untuk kita bagikan pada orang lain. Tapi kadang ada masalah yang menghadang kita untuk membagikan cerita-cerita itu pada orang lain. Salah satu masalah adalah media atau tempat yang dapat kita gunakan untuk menyimpannya agar bisa digunakan atau dibaca oleh orang lain.

Di jaman sekarang yang sudah maju ini, ada banyak media yang bisa digunakan untuk berbagi cerita. Salah satunya lewat internet, seperti email, jejaring sosial, atau blog. Dari beberapa hal itu, jejaring sosial (seperti facebook, atau friendster), dan blog.

Blog dapat kita gunakan untuk berbagi cerita yang dapat pula dilengkapi dengan gambar yang relevan. Misalnya, kita menceritakan liburan kita. Dalam tulisan tentang liburan tersebut, kita bisa menampilkan foto-foto yang kita ambil sehingga para pembaca blog kita bisa menikmati apa yang kita nikmati dalam liburan kita.

Demikian menariknya blog sehingga kita tidak akan pernah bosan untuk menggunakan blog untuk tempat kita berbagi.

Keep blogging and peace ^_^